Yang Sangat Besar Pahalanya Pada Bulan Puasa

30 09 2007

Malam ke…

1. Alloh menghapuskan dosa Anda, seperti Anda baru lahir dari perut sang Ibu

2. Alloh menghapuskan dosa Anda dan kedua orangtua And, bila mereka mukmin

3. Malaikat dari Arsy mohon kepada Alloh agar diterima ibadah Anda, serta dihapuskan dosan-dosa Anda yang telah lewat

4. Diberikan pahala kepada Anda sebagaimana pahala orang-orang yang telah membca Taurat, Injil, Zabur, dan Al-Qur’an

5. Diberikan pahala kepada Anda sebagaimana pahala orang yang menjalankan shalat di Masjidilharam Mekah, Masjid Nabawi Medinah, serta Masjidil-Aqsha Jerusalem

6. Diberikan pahala kepada Anda sebagaimana pahala mereka yang tawaf di Baitulmakmur

7. Diberikan pahala kepada Anda seperti pahala orang yang ikut Nabi Musa AS melawan fir’au dan haman

8. Diberikan pahala kepada Anda seperti yang Alloh berikan pahala kepada Nabi Ibrahim AS

9. Akan diberikan pahala kepada Anda sesuai dengan ibadah seorang nabi

10. Alloh akan memberikan kebahagiaan didunia dan akhirat

11. Akan dihapuskan dosa Anda bila Anda meninggal, seperti anda baru keluar dari perut Ibu

12. Pada hari kiamat, Anda akan bangkit dengan muka cemerlang seperti bulan

13. Pada hari kiamat, Anda akan bebas dari ketakutan yang membuat manusia sedih

14. Para malaikat memberikan kesaksian Shalat Tarawih Anda, dan Alloh tidak menghisab anda lagi

15. Anda akan menerima selawat dari para malaika, termasuk malaikat penjaga Arsy dan Kursi

16. Anda akan mendapatkantulisan “selamat” dari Alloh, Anda bebas masuk Surg, dan lepas dari api neraka

17. Alloh akan memberi pahala kepada Anda sesuai pahala para Nabi

18. Malaikat akan memohon kepada Alloh agar Anda dan kedua orangtua Anda selalu mendapat restu

19. Alloh akan mengangkat derajat anda ke Firdaus (Surga Tetinggi)

20. Diberikan pahala kepada Anda sesuai pahala para syuhada dan salihin

21. Alloh akan membuatkan sebuah bangunan dari cahaya untuk Anda disurga

22. Anda akan merasa aman dan bahagia pada hari kiamat, karena Anda terhindar dari rasa takut yang amat sangat

23. Alloh akan membuatkan sebuah kota untuk anda didalam Surga

24. Alloh akan mengabulkan 24 permohonan Anda selagi Anda masih hidup didunia

25. Anda akan bebas dari siksa kubur

26. Alloh akan mengangkat derajat amal kebaikan Anda selama 40 tahun

27. Anda akan secepat kilat bila melewati Siratulmustakim nanti

28. Akan dinaikan derajat Anda 1.000 kalo oleh Alloh disalam Surga kelak

29. Alloh akan memberi pahala kepada Anda seperti Anda menjalani ibadah haji 1.000 kali yang diterima Alooh (Haji mabrur)

30. Alloh menyuruh kepada Anda untuk memakan semua buah di Surga, minum air kausar, mandi air salsabil (air Surga).

*Karena Alloh Tuhan Anda dan Anda hamba Alloh yan setia

NB : Sumber Dari Selebaran Sidang Jum’at





Love Story on Yahoo Messenger Part 1

8 09 2007

Hahahahaha…

kayaknya aneh yaa baca judulnya 😀

yaa itulah yang gw alamin dalam hidup gw, mungkin cukup sekali dalam seumur hidup gw…

berawal dari dunia maya menjadi sebuah nyata yang gw alamin dalam keseharian hidup gw bersamanya kemarin…

gw ceritakan terlebih dahulu awal gw berchating ria dalam dunia maya…

awalnya gw chat di MiRc tetapi setelah keluarga gw sempat mebuka sebuah internet cafe di kota malang, akhirnya gw sering On-Line dan mengenal dunia Yahoo Messenger dan segala permasalahannya…

awal dari gw pake ID yang emang sebelum gw chat di YM udah ada yaitu anggi_deeirdna yang sekarang udah gak bisa gw pake lagi karena tak terselamatkan ketika di crack ama orang gw ama temen² gw di yahoo coba ambil lagi udah di delete accountnya..

kemudian lahirlah anggi_nichiyama yang ampe skrg gw pake sebagai ID gw…

dari perjalanan chating gw di YM, gw paling sering bergaul di komunitas JGC 10 yaitu Jakarta global Chat 10.

disanalah gw banyak punya temen, berbagi pengalaman hidup, saling tukar informasi, saling tukar kejahilan dan sebagainya.

emang dari awal gw gak pernah terpikir untuk jadian dan pacaran dengan seorang yang gw kenal dari dunia maya, tapi seiring perjalanan waktu entah kenapa akhirnya gw punya pengalaman itu…

kita jadian hampir 1 tahun, dan itu melalui pasang surutnya hubungan yang akhirnya udah gak bisa dipertahankan lagi…

hehehehehe 😀

kayaknya besok deeh gw lanjutin lagi di part 2 aja biar seru :))

c’u :)>-





Marhaban Yaa Ramadhan

7 09 2007

Alhamdulillah Yaa ALLOH….

Engkau masih memberikanku kesempatan untuk dapat bertemu kembali di bulan yang paling suci diantara bulan²mu…

bulan dimana aku bisa berkaca dalam setahun belakang…

dan berikanlah jalan untuk di tahun ini aku bisa benar² menjalankan bulan Ramadhan kali ini lebih baik dari tahun kemarin…

aku sempat membaca kutipan dari sidang jum’at berikut…

Do’a Malaikat Jibril :

“Ya Allah tolong abaikan puasa ummat Muhammad,
apabila sebelum memasuki bulan Ramadhan dia tidak melakukan hal-hal yang berikut:

Tidak memohon maaf terlebih dahulu kepada kedua orang tuanya (jika masih ada);

Tidak berma’afan terlebih dahulu antara suami istri;

Tidak berma’afan terlebih dahulu dengan orang-orang sekitarnya.

Maka Rasulullahpun mengatakan amiin sebanyak 3 kali.
Dapat kita bayangkan, yang berdo’a adalah Malaikat dan yang meng-amiinkan adalah Rasullullah dan para sahabat, dan dilakukan pada hari Jum’at”

sangat dahsyat hingga Rasululloh mengabulkannya…

Sadar ataupun tidak sadar, sengaja maupun tidak sengaja

Dalam perjalanan waktu …
banyak kata sudah diucapkan dan dilontarkan
tak semua menyejukkan,

Dalam perjalanan waktu …
banyak perilaku yang sudah dibuat dan diciptakan
tak semua menyenangkan,

Dalam perjalanan waktu …
banyak keluhan, kebencian, kebohongan
menjadi bagian dari diri,

saatnya istirahat dalam “perjalanan dunia”
saatnya membersihkan jiwa yang berjelaga,
saatnya menikmati indahnya kemurahanNya
saatnya memahami makna pensucian diri

Selamat menunaikan Ibadah Puasa
bersama kita leburkan kekhilafan,

Semoga dengan puasa mempertemukan kita
dengan Keagungan Lailatul Qadar
dan kita semua menjadi pilihanNya
untuk dikabulkan do’a – do’a
dan kembali menjadi fitrah

Amien Yaa Rabbal Alamin…





mempertahankan diri

1 09 2007

harapan menguntai diatas seutas benang
seperti pelan berputar dalam sebuah penebusan
melilit kedalam dan melilit keluar
sinar darinya telah menyilaukan mataku

dan mengikatku kedalamnya
sangat memikat, dan menghipnotis
ku tertarik hati

ku mempertahankan diri
ku egois
ku salah
ku benar
ku bersumpah ku benar
ku bersumpah ku mngetahuinya itu tlah lama

dan ku menjadi cacat
tetapi ku dapat membersihkannya dengan baik
ku melihat di dirilu saat ini yaitu sesuatu kau bersumpah kau melihat dirimu sendiri

sangat bersih
seperti permata dicincinmu
melihat dalam cermin dalam perhatian
longgar dan meliputi
sinar yang mana yang telah membutakan
dan meyerahkanku dalam kurungan, sangat termotifasi
itulah ku sekarang

kemudian berputar
disudut bibirmu
bagian dari itu dan merasakan sentuhan tangan
memisahkan waktu, jatuh selamanya
bertahan didalam kertas yang tipis
hanya satu sentuhan dan ku akan ada didalam
terlalu dalam saat ini untuk bisa menyebrangi melawan arus
jadi biarkan ku terjatuh lebih jauh
jadi biarkan ku terjatuh melawan arus
jadi biarkan ku terjatuh lebih jauh

melalaikan harapan
harapan diatas seutas benang
seperti pelan berputar dalam sebuah penebusan

anggi august 31 2007





mata hati

1 09 2007

Kegilaan
apakah hanya aku orang brengsek yang berpikir
ku mendengar suara suara tetapi itu semua hanya protes
berapa banyak waktu tlah kau bunuh
kau mengatakan akan melakukannya tetapi tak akan pernah

kau tak bisa melihat kasih hanya dalam mata telanjang

ku mencoba
kau terlalu lama berbohong padaku
kemanapun ku pergi, kumerasakan bisikan itu
mengganggu jalanku dan memberiku pilihan
tak perduli jika ku memberi sampah
sampah itu yang tlah kau beri padaku

apa kau ingin merasakan kesakitan ?
mengambilku dalam sebuah takdir
orang lain mendapatkan harga diri ?
apakah kau ingin mengambil hidupku ?
siapakah kau ?
sial…
lebih baik ambil kembali ini semua
karena hanya membuatku terluka
sebaiknya memang kau menjauh dariku

ini semua ada didalam kepalamu
ini semua ada didalam kepalaku

ku merasa aman
ketika kau teramankan

lihat aku dalam mata hati yang baru

write on august 1st, 2007 by anggi